• Jl. Jatiwaringin No. 2, Cipinang Melayu, Makasar, Jakarta Timur
  • (021)28534471
  • staff.pascasarjana@nusamandiri.ac.id
Visi & Misi Ilmu Komputer (s2)

Visi dan Misi Program Studi Ilmu Komputer (S2)

VISI


Menjadi program studi ilmu komputer yang berkualitas dalam bidang komputasi dan rekayasa perangkat lunak melalui tri dharma perguruan tinggi berbasis teknologi informasi di Tahun 2035

MISI


1. Menyelenggarakan pendidikan Program Studi Ilmu Komputer (S2) yang berkualitas sesuai dengan standar mutu di bidang software engineering dan komputasi sains berbasis teknologi informasi serta kurikulum yang sesuai dengan kebutuhan dunia usaha dan industri.
2. Menyelenggarakan kegiatan penelitian yang berkualitas di bidang software engineering dan komputasi sains yang bermanfaat bagi pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi informasi untuk mengatasi permasalahan yang ada di masyarakat serta menyebarluaskan hasilnya melalui publikasi dan pertemuan-pertemuan ilmiah.
3. Menyelenggarakan kegiatan pengabdian kepada masyarakat yang berkualitas dalam bentuk pemanfaatan ilmu dan teknologi informasi hasil penelitian yang mampu mendorong pemberdayaan masyarakat untuk menciptakan kehidupan yang berkelanjutan.
4. Menjalin kerja sama yang berkualitas dengan berbagai pihak baik untuk pengembangan pendidikan, penelitian, dan pengabdian kepada masyarakat.

Tujuan Program Studi Ilmu Komputer


1. Menghasilkan Magister Ilmu Komputer yang berkualitas di bidang software engineering dan komputasi sains serta mampu mendayagunakan teknologi informasi untuk kebutuhan industri, bisnis maupun masyarakat.
2. Menghasilkan karya ilmiah yang berkualitas dalam bidang software engineering dan komputasi sains yang bermanfaat bagi masyarakat dan dijadikan sebagai rujukan dalam pengembangan ilmu pengetahuan dan teknologi.
3. Menghasilkan kegiatan pengabdian masyarakat yang berkualitas dan memberikan kontribusi bagi kesejahteraan masyarakat melalui penerapan teknologi informasi.
4. Terjalin kerja sama dengan berbagai pihak yang berorientasi pada peningkatan kualitas penyelenggaraan pendidikan, penelitian dan pengabdian kepada masyarakat.